Babinsa Kelurahan Padang Bulan Monitor Kegiatan Posyandu di RW 001

Pekanbaru-iyalah.com,Peltu Suhermanto Babinsa Kelurahan Padang Bulan Koramil 03/Senapelan Kodim 0301/Pekanbaru monitoring kegiatan Posyandu di RW 001 Kel. Padang Bulan Kec. Senapelan.Kamis (27/02/25).

Posyandu sebagai wadah peran serta masyarakat, yang menyelenggarakan sistem pelayanan pemenuhan kebutuhan dasar, peningkatan kualitas manusia, secara empirik telah dapat memeratakan pelayanan bidang kesehatan.

Kegiatan tersebut meliputi pelayanan imunisasi, penimbangan badan pelayanan kesehatan ibu dan anak. Posyandu (pos pelayanan terpadu) adalah kegiatan yang dilaksanakan oleh, dari, dan untuk masyarakat yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat pada umumnya serta kesehatan ibu dan anak pada khususnya.

Pada kesempatan itu Babinsa mengatakan monitoring di lakukan untuk memastikan karena Posyandu merupakan bagian dari pembangunan untuk mencapai keluarga kecil sehat,bahagia dan sejahtera.,ungkap Babinsa.(Des)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *